Ads 468x60px

Sunday, October 14, 2012

Belly Dance punya 6 Manfaat Sehat Lho!

Belly Dance atau yang biasa kita kenal dengan sebutan tari perut adalah salah satu tarian tradisional timur tengah yang memiliki nama asli Oriental Dance.


Tarian yang sering disebut sebagai tarian ‘erotis’ ini sudah ada sejak berabad-abad silam dan biasa digelar ketika menyambut perayaan tertentu seperti, hari pernikahan, kelahiran bayi atau festival budaya.
Belly dance bisa dikategorikan ke dalam latihan aerobik, karena di dalam belly dance Anda dituntut melakukan gerakan-gerakan tertentu dalam tempo cepat yang dapat meningkatkan detak jantung.
Belly dance sendiri kini telah banyak dimodifikasi untuk mengoptimalkan unsur kebugarannya, sehingga banyak wanita di dunia yang tertarik mencoba belly dance untuk tujuan tertentu, seperti meningkatkan kebugaran dan menurunkan berat badan.
Tubuh Ideal dengan Belly Dance
Meski pun lebih banyak menggunakan otot perut, namun gerakan Belly Dance juga dapat melatih bagian otot lain seperti bahu, pinggang dan daerah sekitar pinggul, sehingga membuat tubuh Anda lebh bugar dan sehat. Berikut 5 manfaat hebat yang bisa Anda dapatkan dengan berlatih Belly Dance sebagaimana yang dijelaskan duniafitnes.com.
1.       Membantu Menurunkan Berat Badan
Belly Dance dapat meningkatkan detak jantung sama halnya ketika Anda melakukan latihan kardio. Jika Anda melakukan belly dance selama satu jam, itu berarti Anda telah membakar sekitar 300 kalori. Imbangi latihan ini dengan pola makan yang baik untuk memaksimalkan program penurunan berat badan Anda. 
2.       Mengencangkan otot Perut
Ingin perut ramping dan kencang, mungkin Belly dance bisa menjadi jawaban Anda! Belly dance berisi gerakan-gerakan yang sebagian besar menggunakan otot perut. Otot perut yang terlatih dengan baik akan berkembang lebih cepat dan mempersempit ruang lemak yang tertimbun dalam perut Anda. Hasilnya, perut kencang bebas lemak pun bisa menjadi milik Anda.
3.       Merelaksasi Otot
Otot yang stres dan tegang dapat menyebabkan terjadinya nyeri otot, terutama di daerah leher, punggung, dan bahu. Nyeri ini terjadi akibat peningkatan asam laktat akibat stres yang meningkat.  Gerakan belly dance dapat membantu meregangkan otot, membuat otot lebih rileks, menurunkan kadar asam laktat dan meringankan nyeri otot.
4.       Memperbaiki Postur Tubuh
Meskipun tarian ini berfokus pada daerah sekitar perut, namun tarian ini dapat melatih seluruh otot tubuh seperti otot kaki, bahu, pinggul dan pinggang dengan merata.  Jika otot-otot tersebut terlatih dengan baik, bukan tidak mungkin jika belly dance dapat memperbaiki postur tubuh Anda.
5.       Meningkatkan Fleksibilitas Sumsum Tulang Belakang
Belly dance juga dapat meningkatkan fleksibilitas sumsum tulang belakang yang merupakan organ paling penting dalam menopang tubuh. Banyak ligamen dan tulang rawan yang membentuk tulang belakang dan otot. Pengulangan gerakan-gerakan belly dance dapat meningkatkan aliran cairan sinovial antara sendi sehingga sendi menjadi lebih sehat dan kuat.
6.       Mempermudah Proses Melahirkan
Tak hanya baik bagi Anda yang menginginkan tubuh ideal, Belly dance ternyata juga cocok dilakukan oleh ibu hamil. Dokter spesialis obstetri dan ginekologi (obgin), dr. Hj. Wardah Suhaili, Sp.O.G., menjelaskan, tarian seksi ini membawa efek happy dan aktif selama kehamilan. Gerakan dasarnya adalah berayun serta memutar bagian perut dan panggul. Belly dance untuk ibu hamil sudah dikampanyekan sejak beberapa tahun lalu. Namun dengan gerakan yang telah dimodifikasi dan disesuaikan untuk ibu hamil.
Begitu banyak manfaat jika Anda melakukan belly dance. So, jangan persempit pikiran Anda dengan menganggap bahwa belly dance hanyalah tarian erotis yang tidak memiliki manfaat kesehatan. Dengan suguhan fakta di atas, tidak ada salahnya jika kita mencoba belly dance dari sekarang.


3 komentar:

  1. Salam kenal Sis
    apakah gerakan Belly dance pd khusus ibu yang sedang mengandung ini apakah berbeda pada gerakan Belly dance biasa?
    dan klo ada tempat yang menyediakan baju senam murah dan berkualitas mhon infonya ya? trims :)

    ReplyDelete
  2. salam kenal sis
    apakah senam aerobic dan Belly dance itu beda?klo memang beda apa sih perbedaannya?
    dan mohon infonya ya sis tentang toko baju senam termurah di daerah surabaya dimana ya?
    Trims :)

    ReplyDelete
  3. Artikelnya sangat menarik ..
    untuk gerakan senam ini seperti apa saja ya..
    dan apakah membutuhkan baju senam wanita untuk melakukan senam ini?...
    mohon infonya...

    ReplyDelete